Tantangan Fed Dalam Keputusan Kenaikan Suku Bunga Minggu Ini by Fedi B Patria 20 March 2023 written by Fedi B Patria 20 March 2023 190 views 190 Pejabat Federal Reserve menghadapi tantangan terbesar mereka dalam beberapa bulan saat mereka harus dihadapkan dengan keputusan apakah akan terus menaikkan suku bunga minggu ini atau mengambil jeda di tengah gejolak pasar yang dipicu oleh rontoknya saham-saham bank baru-baru ini. Sebelum jatuhnya Silicon Valley Bank (SVB) dan dampak yang diakibatkannya, para pembuat kebijakan Fed bersiap untuk menaikkan suku bunga sebanyak 50 basis poin setelah serangkaian data menunjukkan bahwa ekonomi jauh lebih kuat daripada yang diperkirakan para pejabat pada awal tahun. Sekarang, mengingat volatilitas pasar keuangan, banyak pengamat Fed mengharapkan kenaikan yang lebih kecil, seperempat poin, bahkan mengekspektasikan bahwa pada FOMC meeting mendatang bank sentral akan menghentikan kenaikan suku bunga. Keputusan tersebut menyusul kenaikan suku bunga 50 basis poin dari Bank Sentral Eropa pada hari Kamis. Presiden Christine Lagarde mengatakan ECB tetap berkomitmen untuk memerangi inflasi, sambil memantau ketegangan bank dengan cermat Berita terkait Wall Street pada sesi penutupan jumat minggu lalu juga tidak terlalu baik, pasar menandai akhir dari minggu yang didominasi oleh krisis di sektor perbankan dan berkumpulnya kekhawatiran atas kemungkinan resesi. Ketiga indeks mengakhiri sesi jauh di wilayah negatif, dengan saham keuangan turun paling banyak di antara sektor utama S&P500 . Dow Jones turun 384,57 poin atau 1,19% menjadi 31.861,98, S&P500 kehilangan 43,64 poin atau 1,10% menjadi 3.916,64 dan Nasdaq turun 86,76 poin atau 0,74% menjadi 11.630,51. Best Performance Worst Performance Microsoft (NASDAQ: MSFT) 279.43 +3.23 (+1.17%) Meta (NASDAQ: META) 195.61 -9.32 (-4.55%) Alphabet (NASDAQ : GOOG) 102.46 +1.39 (+1.38%) Tesla (NASDAQ: TSLA) 180.13 -4.00 (-2.17%) Netflix (NASDAQ: NFLX) 303.50 -6.56 (-2.12%) Baca Juga NIKKEI Sempat Naik 0,5% Namun Anjlok Dibalik Sentimen Komentar Mr. J. Powell FranchSwiss Tertekan di Akhir Tahun 2022 Emas : Pergerakan Relatif Terbatas, Namun Dorongan ke Atas Lebih kuat NIKKEI Berakhir Anjlok 330 Poin Pasca Rilis Data Inflasi AS Dan Sentimen Menguatnya Yen Jepang NIKKEI Naik 0,08% Dilevel 27.445 Seiring Menguatnya Saham Teknologi Emas Menurun Kembali Share 0 FacebookTwitterPinterestEmail Fedi B Patria Seorang pembelajar yang secara khusus mempelajari tentang investasi dan saham. Saat ini menjabat sebagai Research and Development di TPFx Surabaya